Liputan6.com, Los Angeles - Jelang usia 40 tahun, Kourtney Kardashian tak kunjung menikah. Bintang Keeping Up With The Kardashians ini merasa sudah menikmati kebersamaannya dengan tiga orang anaknya Mason, Penelope, dan si kecil Reign.
Namun rupanya, kehadiran tiga malaikat kecilnya belum cukup membuat Kourtney Kardashian bahagia. Mantan kekasih Younes Bendjima ini rupanya berencana untuk menambah momongan di masa depan.
Sayangnya itu bukanlah hal yang mudah baginya. Memasuki usia kepala empat, tentunya kondisi rahim Kourtney sudah tak disarankan untuk punya bayi lagi. Guna mewujudkan keinginannya, Kourtney pun rela melakukan prosedur medis khusus.
Lewat sebuah klip yang muncul sneak peek episode terbaru Keeping Up With the Kardashians, Kourtney Kardashian tampak mengakui hal ini pada teman-temannya. Di sanalah ia mengaku telah melakukan pembekuan sel telur pada Larsa Pippen dan Stephanie Shepherd.
"Aku sangat emosional belakangan ini, karena aku melakukan prosedur pembekuan sel telur. Rasanya benar-benar gila. Aku merasa diriku ingin melompat keluar dari kulitku. Aku merasa gila, aku tak dapat mengendalikannya," tutur Kourtney.
Seperti diketahui, pembekuan sel telur dilakukan dengan cara mengambil beberapa sel telur untuk dibekukan, agar dapat digunakan di kemudian hari.
https://www.liputan6.com/showbiz/read/3797377/ingin-hamil-di-usia-lanjut-kourtney-kardashian-lakukan-pembekuan-sel-telur
No comments:
Post a Comment