Pages

Thursday, August 2, 2018

Film Layar Lebar Preman Pensiun Tayang September Mendatang

Aris menambahkan, dalam pengerjaan film layar lebar garapannya, tidak ada artis atau aktor terkenal berlabel bintang. Menurutnya keahlian dan kegigihannya lah yang akan mengantarkan seseorang menjadi bintang film terkenal. "Buang mitos artis harus ganteng, harus cantik, coba lihat artis dalam film saya, pas-pasan semua,” ujar dia.

Menurutnya, cara pandang masyarakat maupun para pembuat film di Indonesia yang kerap menomorsatukan artis dan aktor, cantik dan ganteng meskipun dengan kemampuan pas-pasan tidaklah semuanya benar.

Namun masyarakat biasa dengan wajah dan perawakan yang biasa, bisa menjadi aktor atau pemeran utama dan terkenal, jika memiliki kemampuan akting yang luar biasa. “Seperti Epy (Epy Kusnandar) pemeran Kang Mus di Preman Pensiun, tampilannya pas-pasan, betul-betul tidak make up, betul-betul natural,” kata dia.

Untuk itu, beberapa film garapannya seperti Bajaj Bajuri, Preman Pensiun sengaja menggunakan pemeran tidak terkenal untuk membuat terobosan baru di kancah dunia perfileman nasional. Ia cara tak logisnya itu, merupakan bentuk perlawan terhadap tren film sinetron tanah air yang selalu menggunakan aktor dan aktris tampan dan cantik.

Namun ternyata caranya itu, kata dia, mulai membuahkan hasil. Tercatat beberapa film garapannya seperti Preman Pensiun, Bajaj Bajuri, Tukang Ojek Pangkalan dengan pemainnya yang biasa saja, meledak di pasaran. “Semua orang punya kemauan yang sama nah itu membuat dia menjadi mewakili mayoritas," katanya.

Aris mengaku, dalam setiap garapan film yang dibuatnya, alur cerita tidak terpaku pada bahan yang sudah disiapkan, namun terkadang disesuaikan dengan ide yang muncul tiba-tiba di lingkungan sekitar masyarakat. “Spontanitas saja, tetapi kemudian dirancang menjadi desain produksi sehingga menjadi menarik,” ujarnya.

(Jayadi Supriadin/Garut)

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/3607666/film-layar-lebar-preman-pensiun-tayang-september-mendatang

No comments:

Post a Comment