Mengenai kemewahan pernikahan tersebut, langsung disangkal oleh Rendra Cahyadi, selaku orang tua Jusuf Maruta Cahyadi. Pihak keluarga juga membantah undangan pernikahan tersebut mencapai 5.000 undangan.
"Keluarga hanya mengundang 500 tamu dalam acara pernikahan Jusuf dan Clarissa. Ballrom Hotel Mulia ini hanya mampu menampung 762 orang, bagaimana mungkin kami mengundang 5.000 orang,"ujar Rendra Cahyadi dalam keterangannya kepada wartawan, Jumat (31/11/2018).
"Pesta ini sangat sederhana sekali. Semuanya akan tahu saat pesta berakhir,"sambungnya.
Dalam keterangan pers di hadapan wartawan di The Mulia Hotel & Resort, Rendra Cahyadi sempat meneteskan air mata dan sempat berencana membatalkan acara pernikahan anaknya tersebut. Namun dengan dorongan teman-teman dan keluarga yang menguatkan untuk tetap menjalankan acara pernikahan Jusuf dan Clarissa.
Selain itu, pesta pernikahan anaknya ini juga akan menampilkan sisi sosial. Pihaknya juga akan memberikan sumbangan kepada korban gempa dan tsunami di Palu, Donggala, Sigi, Lombok, dan Bali beberapa waktu lalu.
"Kita akan memberikan sumbangan kepada saudara-saudara kita yang terkena musibah tsunami dan gempa beberapa waktu lalu,” pungkasnya.
https://www.liputan6.com/showbiz/read/3796829/kata-via-vallen-soal-pernikahan-mewah-crazy-rich-surabaya
No comments:
Post a Comment