Liputan6.com, Jakarta - Baru-baru ini ayah Dewi Perssik meninggal dunia. Hal tersebut membuat artis kelahiran Jember ini sangat terpukul. Sebelum meninggal, ayah Dewi Perssik sempat mengungkapkan keinginan terakhirnya.
Salah satu keinginannya, ia ingin keluarganya rukun kembali. Seperti diketahui, Dewi Perssik tengah bersitegang dengan salah satu keponakannya yaitu Rosa Meldianti. Perseteruan Dewi Perssik dengan Meldi itu bahkan sampai ke jalur hukum.
Mengingat pesan terakhir ayahnya, sepertinya Dewi Perssik akan melupakan segala permasalahan dengan Meldi. Pedangdut bertubuh mungil itu berencana untuk mencabut laporannya terhadap Meldi demi menjalankan amanah sang ayah.
"Pencabutan laporan, insyaallah pasti akan dilaksanakan, karena memang itu amanah dari almarhum. Belum tahu kapan tapi sesegera mungkin," tuturnya.
Selain itu, Dewi Perssik tak peduli dengan laporan balik Meldi atas dirinya. Jikapun Meldi tak ikut mencabut laporannya, Dewi Perssik tak akan memaksa. "Itu urusan mereka bukan urusan saya, kan saya bilang apa pun yang terjadi, saya tetap akan mencabut laporan untuk papi saya," tuturnya.
Demi Orangtua
Bagi Dewi Perssik, pencabutan laporan ini sangat penting. Pasalnya, ia tak mau polemik ini terlalu dipikirkan ibunya yang sedang jatuh sakit. Oleh karena itu, wanita yang akrab disapa Depe ini akan coba menunaikan wasiat mendiang ayahandanya.
"Aku memang niat mau mencabut karena memang itu kemauan dari almarhum dan mami saya tenang. Saya punya satu-satunya ibu, saya enggak mau kehilangan ibu saya lagi cuma karena masalah itu," ungkap Dewi Perssik.
"Sebisa mungkin saya jaga ibu saya satu-satunya dari hal-hal seperti ini. Nanti kan bikin pikiran, bikin sakit dan lain-lain. Saya sudah kehilangan papi saya," ia menambahkan.
Hilangkan Ego
Dewi menyebut semua ini dia lakukan karena sangat mencintai mendiang ayahnya. "Semua karena papi saya. Mungkin karena cinta itu membuat ego seseorang jadi enggak ego lagi. Karena cinta saya sama papi itu tulus, jadi apa pun yang papi saya mau pasti akan wujudkan," Dewi Perssik mengakhiri. (Nurul Hasanah/mgg)
No comments:
Post a Comment