Plot The Possession of Hannah Grace, berjalan dengan relatif lurus, tak ada misteri atau twist apa pun yang disingkap dalam film ini.
Namun tampaknya memang bukan ini yang diniatkan sebagai kekuatan utama The Possession of Hannah Grace. Film ini lebih menonjolkan efek kengerian yang timbul dari subyek maupun setting film ini.
Sejak awal, diperkenalkan penampilan jenazah Hannah Grace yang mengerikan. Kulitnya disayat, bahkan terbakar. Hasil kerja departemen makeup terbilang cukup berhasil menampilkan visual yang terbilang sadis ini.
Tak hanya itu, setting kamar mayat yang lampu-lampunya diaktifkan dengan sensor gerak pun menjadi salah satu pemancing ketegangan di film ini.
The Possession of Hannah Grace sendiri mulai ditayangkan di bioskop Tanah Air mulai hari ini, Jumat (30/11/2018).
https://www.liputan6.com/showbiz/read/3796150/the-possession-of-hannah-grace-teror-jenazah-korban-kerasukan
No comments:
Post a Comment