Liputan6.com, Jakarta - Delon merupakan salah satu penyanyi ternama Tanah Air yang juga merupakan jebolan dari ajang pencarian bakat. Tak hanya menyanyi, Delon juga sempat berakting dalam film layar lebar berjudul Vina Bilang Cinta pada 2005 lalu.
Tapi kali ini Delon kembali menunjukan bakat bernyanyinya. Mantan suami Yeslin ini bersama dengan Evelyn berkolaborasi bersama dengan DJ asal Jepang dalam lagu bertajuk “Be Together”.
Lagu “Be Together” ini diciptakan oleh Evelyn dan di aransemen oleh DJ ACE1. Melalui lagu yang diproduseri Nagaswara itu, Delon dan Evelyn ingin menyebarkan lagu berbahasa Indonesia ke ranah luar negeri.
Simak selengkapnya mengenai kolaborasi Delon, Evelyn, dan DJ ACE1 di channel Celeb360 di Vidio berikut ini.
No comments:
Post a Comment