Pages

Thursday, August 29, 2019

Umi Pipik Mencari Menantu untuk Abizar

Liputan6.com, Jakarta - Anak-anak Umi Pipik dengan mendiang Ustaz Jefri Al Buchori, mulai beranjak dewasa. Salah satunya adalah Abizar, yang kini telah berusia 18 tahun.

Bahkan, anak kedua Umi Pipik ini sudah bisa mencari uang sendiri. Saat ini, Abizar Al Ghifari telah terjun ke dunia hiburan.

Selain bermusik, Abizar juga sedang disibukkan dengan beberapa sinetron stripping. Ia sudah bisa mentraktir Umi Pipik.

"Mumpung off gak syuting yaa ngajak makan ummi nyaa , asiik ditraktir nih yg sayang bingiits sm umminya apa sih yg gak buat ummi eeeaaa gitu ceunah," tulis Umi Pipik, di akun Instagram-nya, dengan mengunggah foto kebersamaannya dengan sang anak. 

2 dari 3 halaman

Mencari Mantu

Sadar anaknya sudah mulai beranjak besar, Umi Pipik mulai memikirkan pasangan hidup Abizar. Bahkan, ia berencana untuk mencarikan istri untuk putra sulungnya itu. "Cari mantu aah," sambungnya.

3 dari 3 halaman

Beri Pesan

Umi Pipik tak menghalangi kegiatan Abizar di dunia hiburan. Namun, ia tetap memberikan pesan khusus untuk putranya tersebut.

"Pokoknya pesen ummi sesibuk apapun kegiatan syutingmu jangan pernah tinggalkan sholat , jangan tinggalkan baca al qur'an ,jgn lupa bersedekah , dan tetap humble dgn siapapun...," paparnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/4049844/umi-pipik-mencari-menantu-untuk-abizar

No comments:

Post a Comment