Liputan6.com, Jakarta - Mulan Jameela, akhirnya resmi menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) periode 2019-2024 dari fraksi Gerinda. Ia berharap bisa masuk di komisi X.
Terpilihnya Mulan Jameela menjadi anggota DPR, bukan perkara mudah. Pasalnya, ia berhasil duduk melalui pengadilan. Meski begitu, ia minta didoakan agar bisa memperjuangan aspirasi rakyat.
Hal itu diungkapkan Mulan Jameela, di akun Instagram, Rabu (2/10/2019). Tampak dalam foto yang diunggah ia berpose membelakangi bendera merah putih.
"Bismillahirrahmanirrahiim.. Pelantikan anggota DPR RI -MPR RI 2019-2024Doakan semoga saya dan Fraksi Partai Gerindra bisa terus berjuang untuk aspirasi rakyat..#maasyaaallah#tabarakallah," tulisnya sebagai keterangan foto.
Diingatkan Agar Amanah
Tak sedikit teman selebritas yang ikut bahagia, Mulan Jameela bisa menjadi anggota DPR RI. Mereka mendoakan agar istri Ahmad Dhani ini bisa amanah.
"Selamat ya dearr semoga amanah dalam mengemban tugas Amiin," tulis Eddies Adelia.
"Selamat dear soleha , semoga Allah berikan kekuatan , amanah dlm diri , dan kesabaran juga kesuksessan dunia akherat ❤ Allah selalu menjagamu," timpal Umi Pipik.
"Selamat ya Teteh syantik, Sukses Terus dan Amanah dalam Bertugas,dan Menjadi Contoh yg baik ..Aamiin @mulanjameela1," tambah Natalie Sarah.
No comments:
Post a Comment