Pages

Thursday, January 9, 2020

Meghan Markle - Pangeran Harry Bakal Pindah ke Kanada?

Liputan6.com, London - Publik bertanya-tanya langkah Meghan Markle dan Pangeran Harry selanjutnya setelah mengumumkan pernyataan mengejutkan pada Kamis (9/1/2020) pagi waktu Indonesia. Seperti diketahui, keduanya menyatakan mundur sebagai anggota senior Kerajaan Inggris.

Tak hanya itu, Meghan Markle dan Pangeran Harry juga menyatakan bakal menyeimbangkan kehidupannya di Inggris dengan Amerika Utara.

Beberapa saat setelah pengumuman ini dirilis, media mulai ramai berspekulasi ke mana Meghan Markle dan Pangeran Harry akan bertempat tinggal.

Salah satu lokasi yang kerap disebut-sebut adalah Kanada. Entah kebetulan atau tidak dua hari sebelum pengumuman mundurnya Pangeran Harry - Meghan Markle dirilis, muncul isu keduanya akan pergi ke negara yang dikenal dengan sirup mapel-nya ini.

2 dari 6 halaman

Merasa Cocok

Dilansir dari E! News, pada Selasa 7 Januari lalu, tabloid The Sun mengabarkan pasangan ini telah mengabarkan kepada sahabat dekat bahwa mereka untuk tinggal selama dua bulan di Kanada.

Apalagi mereka merasa cocok setelah menghabiskan waktu liburan Natal dan tahun baru di negara ini.

Teman pasangan ini juga memberikan dukungan atas keputusan tersebut.

3 dari 6 halaman

Menolak Mengklarifikasi

MailOnline sempat meminta klarifikasi, tapi pihak Istana menolak memberikan keterangan atas kabar ini.

4 dari 6 halaman

Kanada

Sementara itu People juga memprediksi di kota mana Meghan Markle dan keluarga akan tinggal di wilayah Amerika Utara. Dari sejumlah nama kota, dua di antaranya berada di Kanada, yakni Toronto dan Vancouver Island.

5 dari 6 halaman

Kenangan di Toronto

Pasangan ini juga memiliki sejarah tersendiri dengan Kanada, terutama Toronto. Meghan Markle bertahun-tahun tinggal di kota ini saat produksi serial Suits.

Ia juga tinggal di sana selama berpacaran dengan Pangeran Harry. Bahkan penampilan mereka yang pertama kali di depan publik juga berada di kota ini, saat pertandingan Invictus pada 2017.

6 dari 6 halaman

Persemakmuran

Lebih pas lagi, karena Kanada adalah bagian dari Persemakmuran, yaitu sejumlah negara yang memiliki kaitan erat dengan kerajaan Inggris.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/4152054/meghan-markle-pangeran-harry-bakal-pindah-ke-kanada

No comments:

Post a Comment